Pada postingan kali ini saya mencoba berasumsi bahwa kalian adalah FREEDOM FIGHTER, alias anak bawah tanah, alias underground, alias anak indie istilah bekennya, yang mulai meniti karir di jalur musik, maka saya memberanikan diri untuk sedikit memberi masukan bagaimana caranya agar lagu2 yang sudah kalian ciptakan tidak terbuang sia-sia....
Rekam lagu kalian
jangan cuma dinyanyiin aja bro, apalagi kalo cm dinyanyiin dalam hati, gmana orang mau tau kalo lagu kalian bagus dan enak didengar sebelum di rekam.
Dan inget, rekamannya jangan yang asal, daripada coba2 sekedar recording dengan kualitas abal2, mending dimatengin dulu materi lagunya trus direkam yang bagus sekalian.
setelah kalian merekam lagu kalian berarti kalian sudah memiliki produk. apa artinya...??? berarti kalian sudah memliki sesuatu untuk dijual... n berbicara tentang jualan, berarti kalian bisa punya penghasilan. ^^ jadi ga sia2 donk hobi dan kerja keras kalian di dunia musik.
Antisipasi
karena kita sudah tau kalo sekarang orang cuma nyari hits single or RBT aja (yang berarti hanya satu lagu andalan per album) , maka sebagai antisipasinya kita harus memiliki produk yang merata di album kita. kalo cuma satu lagu yang menonjol sementara lagu yang lain hanya asal2an berarti anda belum serius dalam menggarap lagu2 anda.
Promosi
banyak sekali cara yang bisa dilakukan untuk promosi. mulai dari mulut ke mulut, media radio, media cetak sampe ke stasiun televisi (bagi mereka yang punya budget gede, kalo saya mah ga kuat sampe kesitu hahahahaha). bahkan sekarang kalian sudah bisa menggunakan media internet (saya menggunakan myspace dan reverbnation) untuk mengenalkan lagu kalian pada khalayak ramai.
sebelum kalian kalian sampai ke tahap ini saran saya ga usah tertarik untuk meng RBT-kan lagu kalian, toh belum ada yang tau or denger sebelum lagu kalian di puter di radio, masuk koran, masuk tipi sampe masuk ke dalam kulkas... hehehe
Manggung
nah yang satu ini jangan dilupain, saking asiknya promoin lagu sampe lupa manggung bisa gawat bro. hehehehe karena untuk band dengan kapasitas lokal maka manggung adalah hal yang wajib banget untuk dilakukan agar semakin dikenal.
karena yang ngeliat kalian manggung itulah juga yang nantinya menjadi sasaran penjualan kalian.
Bikin CD
ga usah banyak-banyak or muluk2, saking senengnya kalian langsung burn 500.000 copy (wah langsung nyetak platinum) hahahahaha.
cukup 100 copy aja dulu untuk pertamanya. trus cari partner untuk jualan cd kalian, bisa distro, toko buku, toko kaset, bahkan yang jualan bajakan di kaki lima pun bisa kalian jadiin partner,
dan jangan lupa, kemasan adalah hal yang sangat penting. kalo dari kemasan aja udah jelek , mana mungkin diminati untuk dibeli bro...
nah, untuk yang memiliki budget minim cukup sampai disini aja.
dan bagi yang punya budget besar bisa dilanjutkan dengan cara2 dibawah ini.
Bikin video klip
nah yang satu ini lumayan menguras kocek bro, antara 3 juta sampai 100 juta (wuihhhhh mahal amirrrrrrr) itu tergantung kalian mau kualitas yang bagaimana?, kalo kalian pakai Paris Hilton sebagai modelnya bahkan bisa mencapai milyaran.,..... HADOOOOHHHHH CUKUP, udah mulai ngelantur.. hehe
setelah punya klip kalian bisa mulai bergerilya dengan masukin video itu untuk diputar di TV2 swasta atau pemerintahan yang ada di kota kalian masing2. (sudah lebih luas lagi jangkauannya daripada sekedar lewat radio)
nah setelah langkah terakhir kalian lakukan, mudah2an produk kalian lebih laku lagi....
dan langkah terakhir yang paling penting untuk dilakukan adalah
Banyak2 berdoa
nah yang satu ini jangan dianggap remeh bro, siapa tau nanti lagu kalian didengar oleh A&R salah satu label terkemuka??? trus dipanggil untuk tanda tangan kontrak seumur hidup... hehehehehe
berikut saya sertakan alamat beberapa label yang bisa kalian pakai kalo kalian mau nyoba untuk mengirimkan demo CD.
BMG MUSIC INDONESIA
Wisma Aldiron Dirgantara,
LT GF Unit 107-108
Jl. Jend. Gatot Subroto Kav. 72
Jakarta 12780
Indonesia
Tel.: + 62-21 799 0108
Fax.: + 62-21 799 0045
PT PUBLISHERINDO MUSIK UTAMA
(BMG Music Publishing Licensee)
JI Pinangsia Raya
Komp. Glodok Plaza Blok F/110
Jakarta 11110
Indonesia
UNIVERSAL MUSIC INDONESIA
PT. Suara Publisindo
Midplaza 2, 19th Floor
Jl. Jendral Sudirman Kav. 10-11
Jakarta 10220
Indonesia
Tel.: + 62 21 571 1777 or 662 6938
Fax.: + 62 21 574 2091
Email: Publishing Officer – Damayanti Ariandini
Web Address: http://www.universalmusicpublishing.com
EMI MUSIC PUBLISHING ASIA
C/o PT. Aquarius Music Publishing – Indonesia
Tel.: + 6221 3807 236
Fax.: + 6221 3440 934
Email: Indonesia@emimusicpub.com
Contact: Eddy Haryanto – Publishing Manager
EMI MUSIC INDONESIA
Graha Aktiva Lt. 5
Jl H. Rasuna Said (Kuningan).
Jakarta
Tel.: + 6221 522 1010
FAX.: +6221 654 5725
WARNER MUSIC INDONESIA
Wisma Alia Lt. 6
(Sekitar Tugu Tani - Gambir)
Jakarta Pusat
Tel.: + 6221 386 7626
Fax.: +6221 387 7606/07/08
SONY MUSIC ENTERTAINMENT
Jl. Johar 13, Menteng
Jakarta 10340 Indonesia
Tel.: + 6221 390 1268
Fax.: + 6221 325 739
Managing director: Sutanto Hartono
Marketing director: Rudy Ramawy
Finance director: Ambono Janurianto
AKSARA RECORDS
Jl.Brawijaya XII/1
Jakarta 12160
T:021-7251006
F:021-7395056
C:0818-66-777-1
WIN RECORDS
Jl Pembangunan 1/80
Jakarta Pusat Indonesia
Phone: (6221) 549 4714
Director: Erwin Indrawan
PT MEDIA NADA SELARAS
Chase Plaza 22nd Floor,
Jl Jend Sudirman Kav 21,
Jakarta 12920 Indonesia
Phone: (6221) 570 4335
Fax: (6221) 570 6374
Email: rudyu@cbn.net.id
President director: Jusup Halimi
Business development manager: Rudy Utomo
PT GEMA NADA PERTIWI
JI Mangga Besar IV/1-30
Jakarta Barat 11170 Indonesia
Phone: (6221) 629 6524
Fax: (6221) 639 6491
Director: Hendarmin Susilo
Indonesian labels: Pertiwi, Gema, Antique, Junior, Gema Nada, Harmoni,
MUSICA STUDIO'S
Jl Perdatam Raya 3, Ps Minggu
Jakarta Selatan Indonesia
Phone: (6221) 799 2327
Fax: (6221) 798 1240
Director: Sendjaja Widjaja
semoga tulisan ini bermanfaat untuk temen2
kalo ada tambahan silahkan aja bro... ditunggu komennya... ^^
Latest Entries »
Play & Stay
02 May 2010
Cara Memasarkan Lagu Sendiri
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
4 komentar:
kalau label yg nerima lagu rap ad dak???
Bambang: Mantab, thx u broo.
Sob bikin CD bukanya harus lulus sensor ya ???
cek lagu saya di chanel youtube saya ya kak
Post a Comment